Apakah Anda mempunyai suatu keahlian namun tidak tahu tempat untuk mencari pekerjaan? Jika ya, mengapa Anda tidak mencoba menjadi freelancer di dunia maya saja? Ada sebuah situs khusus freelancer di dunia maya. Nama situs tersebut adalah Elance.
Dalam Elance, para pencari pekerjaan dapat memilih beberapa pekerjaan diantara 20.000-an pekerjaan yang tersedia disana. Para penyedia juga dapat memasang pekerjaan yang hanya membutuhkan seorang freelancer.
Seperti pada umumnya pekerjaan freelancer, Anda akan diminta untuk memasukkan proposal untuk berusaha meyakinkan sang pemilik pekerjaan. Jika proposal Anda terpilih, pembahasan pekerjaan akan dilakukan.
Jangan khawatir untuk pemula, Elance menyediakan banyak pertolongan untuk menulis profile, proposal, dan portofolio yang menarik penyedia pekerjaan. Selain itu Elance juga menyediakan berbagai sertifikasi online yang membuktikan kecakapan Anda dalam suatu bidang.
Selain sebagai individu, Anda juga dapat mendaftar di Elance sebagai tim. Jadi dengan tim yang handal Anda akan mendapat lebih banyak kesempatan kerja.
Selamat berburu pekerjaan.
2 komentar:
kamu uda nyoba wak luwak??? kekekeke
bisa gak aku prifat untk bisa masuk ke elance.com
Posting Komentar