Minggu, 06 April 2008

Dari Ubuntu 7.10 ke Kubuntu 7.10!

Saya selama ini menggunakan Ubuntu 7.10 dengan desktop environment Gnome. Saya sedikit mengeluh karena lamanya waktu yang dibutuhkan untuk membuka sebuah aplikasi. Kemudian saya mengetahui kalau aplikasi-aplikasi dari KDE lebih cepat.

Maka saya mengeluarkan jurus membuka Synaptic Package Manager. Dengan search KDE, saya menemukan package KDE. Langsung saja saya download KDE, yang ternyata, dengan koneksi internet superlambat saya, membutuhkan 2 hari.

Setelah download dan install otomatis berhasil, saya Log Out dan Login dengan memilih session KDE. Menu sessions dapat ditemukan di tombol option pada login screen.

Hasilnya? TERBUKTI!!

KDE jauh lebih ramah terhadap spesifikasi hardware kacangan macam laptop saya. Saya serasa mengganti laptop saya dengan laptop yang lebih cepat. Aplikasinya juga jadi sangat lengkap. Saya sampai bingung mau memakai yang mana.

Ingin mencoba? Siapkan diri dengan download kira-kira 200MB

Tidak ada komentar: