Backpackers adalah orang-orang
yang bepergian ke berbagai penjuru dunia
dengan akomodasi semurah-murahnya
dan hanya membawa satu atau dua tas.
Yang paling mencolok adalah tasnya selalu tas punggung.
Saya sesorean sampai malam tadi
menjadi guide seorang backpacker dari Belanda.
Dia teman kakak saya yang bekerja di Singapura.
Mereka bertemu ketika sama-sama melancong di Lombok.
Ceritanya backpacker itu, Tim,
hendak menuju Jogja dari Bali.
Dia naik bus yang salah menuju Surabaya.
Hebatnya dia bisa mencari bus yang benar ke Jogja.
Setelah sampai Jogja
dia saya antar ke tempatnya menginap
dan makan malam bersama.
Dari obrolan selama itulah
saya dapat menarik kesimpulan
seberapa mandirinya dia.
Tim sudah 3 bulan ini pergi dari Amsterdam.
Dia sudah puas berkeliling Australia
dan sekarang dalam perjalanan di Indonesia.
Setelah itu dia baru pergi entah kemana.
Itulah dia, pergi kemana dia ingin
dan pasti bisa bertahan walau bagaimanapun.
Dia punya target bulan Juni ini
kembali ke kehidupan nyata.
Jadi dia berhenti sekolah dan bekerja
karena merasa tidak nyaman
dan memutuskan untuk pergi bertualang.
Memang kemandirian seorang backpacker itu luar biasa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar